Friday, November 13, 2009

Pengenalan website

Pada pertemuan ini, silahkan mengeksplorasi website-website yang disediakan di bawah ini.
Bapak/Ibu bisa bekerja secara berpasangan.
Selanjutnya jawablah pertanyaan berikut.

  1. Jika Bapak/Ibu diminta memilih dua website, website mana yang menjadi pilihan Bapak/Ibu?
  2. Hal apa yang Bapak/Ibu senangi dari website yang dipilih tersebut?

Daftar website

puzzle-maker.com

Melalui website ini guru dapat membuat crossword puzzle (teka teki) maupun word search puzzle, seperti yang telah dimodelkan pada pertemuan ke-2.

www.mathisfun.com

Website ini menyediakan berbagai kemudahan untuk belajar matematika, ada ulasan materi secara singkat namun menarik, ada permainan dan LKS sebagai latihan dan masih banyak lagi. Didalamnya ada beberapa topik matematika diantaranya numbers (bilangan), geometry (geometri), algebra (aljabar), measurement (pengukuran), dan beberapa topik lain.

www.homeschoolmath.net/worksheets

Website ini dirancang untuk belajar matematika mandiri khususnya di rumah (homeschooling). Akan tetapi website ini juga cocok bagi pembimbing baik guru maupun orang tua karena menyediakan free math worksheet sehingga kita bisa membuat LKS mandiri.

www.kidport.com/Grade1/math/MathIndex.htm

Website ini menyediakan activities atau kegiatan interaktif yang melibatkan pengguna khususnya siswa untuk bermain sekaligus belajar. Aktivitas yang ditawarkan diklasifikasikan dalam beberapa topik. Selain activities, website ini juga menyediakan lesson atau contoh pembelajaran materi tertentu misalnya place value (nilai tempat), addition (penjumlahan) dan beberapa topik lain.

math.about.com/od/workshee2/a/Grade1WS.htm

Website ini menyediakan berbagai LKS yang dapat diunduh secara gratis oleh guru sesuai dengan topik dan kelasnya.

www.ixl.com/math/practice/

Website ini menyediakan berbagai latihan interaktif yang disesuaikan dengan topik dan kelasnya. Dalam latihan ini memberikan explanation atau penjelasan tambahan apabila siswa memasukkan jawaban yang salah.

www.beenleigss.eq.edu.au/requested_sites/mathsbyoutcome/index.html

Dengan sangat interaktif dan menarik, website ini dikemas sebagai permainan yang dapat membantu siswa dalam belajar matematika. Apabila guru menggunakan website ini untuk kelas tertentu, misalnya kelas rendah, sebaiknya guru memilih beberapa topik dengan mempertimbangkan kesesuaiannya dengan kurikulum.

www.woodlands-junior.kent.sch.uk/maths/measures.htm#Time

Seperti pada beberapa website yang interaktif, website ini juga menyajikan berbagai kegiatan interaktif siswa yang dikemas dengan menarik, khususnya tentang time atau waktu. Topik yang lain juga tersedia dalm website ini, sepertinya number skills, data & probability, dan beberapa topik yang lain.

www.mathfactcafe.com/time/default.aspx

themathworksheetsite.com/telling_time.html

Dua website di atas menyediakan aplikasi bagi guru untuk membuat LKS tentang waktu yang dapat disesuaikan dengan keperluan dengan memilih beberapa pilihan yang tersedia.



No comments:

Post a Comment